Pasang Lantai Vinyl? Perhatikan 5 Hal Penting ini!
Sebelum memulai bongkar pasang lantai vinyl, ada beberapa hal penting yang perlu Anda pertimbangkan. Ini perlu dipikirkan dengan matang agar hasil akhirnya memuaskan. Sehingga dapat menciptakan hunian yang Anda impikan.
1. Sinar Matahari
Poin pertama yang perlu Anda pertimbangkan sebelum memulai bongkar pasang lantai vinyl adalah dengan memikirkan faktor sinar matahari.
Maksudnya, seberapa variasi sinar matahari dan suhu ada dalam sebuah ruangan?
Perlu Anda tahu bila seiring dengan berjalannya waktu, lantai vinyl dapat memudar jika terkena sinar matahari langsung.
Untuk mencegah hal tersebut, Anda pun direkomendasikan menutup tirai untuk melindungi lantai saat sinar matahari sedang terik.
2. Sub-floor
Seperti halnya penutup lantai lain, titik awal pasang lantai vinyl yang Anda lakukan menjadi satu hal penting untuk menjamin hasil yang tahan lama.
Lantai vinyl juga diketahui memerlukan tingkat sub-floor yang baik untuk memulainya. Ada berbagai macam produk vinyl yang cocok untuk semua segmen di pasaran.
Seperti untuk perumahan, perawatan kesehatan, kesehatan, pertokoan atau supermarket, dan perhotelan.
Karakter daya tahan, resistensi, perawatan, higienis, sifat kedap air dari produk membuat lantai vinyl sangat cocok untuk tempat-tempat tersebut.
Untuk mendapatkan hasil terbaik, maka sub-floor harus halus, rata, dan kering. Anda pasti tidak mau mendapatkan hasil yang menciptakan benjolan pada permukaan lantai, bukan?
Ini hanya akan merusak kualitas lantai yang akan dipasang.
3. Trafik
Trafik atau lalu lintas masing-masing ruangan tentu berbeda. Misalnya untuk ruang tamu, ruang keluarga, dapur, atau kamar tidur.
Untuk itu, penting sekali untuk berkomunikasi dengan pemasok lantai vinyl. Sehingga saat berkonsultasi dengan pemasok, mereka dapat memperoleh lebih banyak detail tentang proyek yang sedang Anda kerjakan.
Salah satu detail yang dimaksud di sini adalah tentang area yang ingin Anda gunakan memakai lantai vinyl. Untuk hal trafik di area tersebut serta tanggal pengiriman proyek.
Karena intensitas lalu lintas yang akan melewati lantai sebuah ruangan akan menentukan lapisan keausan atau wear layer dari suatu produk.
Dari karakternya, jenis dan cara pasang lantai vinyl memang bisa diaplikasikan untuk area ruangan dengan trafik rendah, sedang, dan tinggi.
Ditambah lagi, sebagian produsen lantai vinyl juga telah menawarkan berbagai jenis lantai untuk semua segmen.
Seperti untuk lingkungan mulai dari perumahan hingga komersial. Dengan mempertimbangkan poin trafik sebelum memulai bongkar pasang lantai vinyl. Lantai yang Anda instal pun bisa tahan lama dan tertata dengan rapi.
Sebagai anjuran, untuk area yang luas sebaiknya direkatkan ke lantai. Pasang lantai vinyl dengan perekatan sangat ideal untuk proyek renovasi.
Karena instalasi ketinggian rendah dan menawarkan tampilan kayu dan batu asli untuk tiap ruangan. Ini juga ideal untuk konservatori dan ruangan lembab.
Karena lantai hanya perlu perawatan rendah, tahan air dan tahan lama dengan sifat pemanfaatan yang begitu luar biasa.
4. Peralatan
Peralatan yang digunakan untuk bongkar pasang lantai vinyl tentu berbeda dengan jenis lantai lainnya. Untuk itu, sebelum memulai proyek ini Anda perlu memiliki semua peralatan yang diperlukan.
Mulai dari kapur untuk menggaris, kalkulator, pensil, pisau utilities, gergaji listrik, pita pengukur, alat untuk mengamplas, perekat, dan floor roller.
Sedangkan untuk kerja pembersihan, Anda akan perlu vacuum cleaner, sapu, spons, asetone dan lap pel.
5. Budget
Anda tidak akan bisa menghindar untuk poin ini karena budget juga menjadi hal penting yang perlu Anda pikirkan sebelum memulai bongkar pasang lantai vinyl sendiri.
Berapa uang yang punya untuk memulai proyek ini? Dan karena Anda melakukan ini secara DIY, ini akan bisa menghemat banyak uang.
Beda bila Anda harus mengandalkan tenaga profesional untuk bongkar pasang lantai vinyl.
Nah, jika Anda tertarik untuk memulai bongkar pasang lantai vinyl sendiri untuk hunian baru atau saat renovasi rumah, Anda dapat mempercayakan produk lantai vinyl pada Balian Flooring.
Dengan memakai produk premium dan berkualitas tinggi, usaha Anda untuk mendapat tampilan lantai baru yang memikat pun bisa sukses. Kini Anda tidak perlu pusing mencari lantai vinyl dengan kualitas terbaik, cari saja di Balian flooring.
Leave a Reply